Kandungan dan Manfaat Beras Merah Untuk Ayam Aduan

<img scr='nama_file_gambar.jpg'  alt='manfaat beras merah untuk ayam aduan' />
Beras merah memang termasuk ke dalam jenis makanan pokok untuk ayam aduan jago yang banyak mengandung karbohidrat dan nutrisi di dalamnya. Nutrisi yang dibutuhkan ayam aduan seperti vitamin B dan E yang tinggi, selain sebagai obat berbagai macam penyakit yang mungkin bisa menyerang ayam aduan, beras merah juga memiliki kandungan zat yang bermanfaat untuk untuk tubuh ayam seperti mineral, gizi, vitamin dan juga serat.

Baca juga:
5 Manfaat Jagung Untuk Ayam Aduan 
6 Manfaat Kacang Hijau Untuk Ayam Aduan

Pemberian beras merah ini diberikan kepada ayam yang sudah dewasa atau saat pertumbuhan bulunya sudah selesai karena dalam masa ini ayam sangat membutuhkan nutrisi untuk membentuk tubuhnya menjadi lebih kuat.. Sebagai salah satu jenis makanan pokok kandungan beras merah memberikan sumber energi bagi tubuh ayam untuk beraktivitas, entah itu olahraga atau latihan abar. 

Menurut pengalaman Dosen Universitas Diponegoro, Pa Wanto ” ayam peliharaan di biasakan mengkonsumsi beras merah dan pur (pakan ayam). Beras merah membuat serat otot jadi kuat dan gagah. Selain makanan, saya juga memberikan vitamin dan sesekali di beri B50 untuk menambah stamina”, katanya.

Selanjutnya, mari kita simak berbagai kandungan gizi dan nutrisi dari beras merah, sebagai berikut:
1.    Karbohidrat – 85 % (  8% berasal dari protein dan 7% lemak )
2.    Serat – 7% ( untuk menjadikan tubuh ayam kencang, tidak banyak lemak)
3.   Vitamin B – ( Sejumlah kecil thiamin, riboflavin, vitamin B-6, folat, dan niacin).  Manfaat vitamin B ini cenderung untuk bekerja bahu-membahu untuk menarik energi dari makanan yang di makan,
4.    Magnesium, fosfor dan kalsium – untuk menjaga kesehatan tulang yang kuat.
5.    Kalium – untuk keseimbangan cairan dan fungsi jantung si ayam

Baca juga:
Manfaat Batang Pohon Pisang Untuk Ayam 
Manfaat Bawang Putih Untuk Ayam Aduan
 
Manfaat Beras Merah Untuk Kesehatan Ayam

1.    Sehat Untuk Pencernaan
Kandungan serat yang tinggi pada beras merah dapat menyehatkan pencernaan sehingga menghindari permasalahan kesehatan yang dapat muncul di kemudian hari. Jadi, pemberian beras merah ini  adalah makanan alami untuk menjaga kesehatan jangka panjang. Serat ini sangat baik untuk usus dan membantu lancarnya metabolisme tubuh.

2.    Sumber antioksidan
Beras merah merupakan salah satu sumber yang sangat baik untuk antioksidan, kandungan berbagai vitamin dan mineral yang terdapat di dalamnya dapat membantu membuang radikal bebas dalam tubuh ayam.

3.    Menjaga kesehatan tulang
Magnesium merupakan zat selain vitamin D dan kalsium yang berperan penting dalam menjaga kesehatan tulang termasuk jalu agar tetap kuat. Sangat cocok diberikan pada ayam aduan tipe jalu dengan pertumbuhan jalu yang sangat cepat. Kandungan nutrisi magnesium juga terdapat pada beras merah sehingga membuatnya dapat membantu kesehatan tulang.

Ayam aduan dewasa yang diberikan beras merah secara rutin, tubuhnya akan kekar dan juga terlihat padat dan kondisi tersebut akan cocok karena ayam dalam bertarung mengandalkan pukulan yang kuat serta bobot ayam yang berat dan sudah pasti dengan tubuh yang kekar sehingga pukulannya akan mematikan. Sekian, semoga bermanfaat. Salam penghobi ayam laga.

Previous
Next Post »

Mari berdiskusi di kotak komentar, terimakasih. Salam penghobi ayam. ConversionConversion EmoticonEmoticon